Bandar Lampung (biinar.com) -Bakal Calon Wali Kota Bandar Lampung Iqbal Ardiansyah S.Si MM mempertegas keseriusannya maju sebagai calon walikota Bandar Lampung saat mengembalikan berkas ke DPC Partai Demokrat Bandar Lampung di Jalan Kamboja, Enggal, Kota Bandar Lampung, Rabu, 15 Mei 2024.
Hal ini disampaikan melalui Liaison Officer (LO) Erlan Heryanto yang hadir bersama tim Bandar Lampung Bahagia. “Sebagai bentuk komitmen kami, hari ini kami mengembalikan berkas ke Partai Demokrat,” ujar Erlan dalam sambutannya.
Ia menjelaskan bahwa pihaknya berupaya mengikuti dan memenuhi setiap tahapan yang dilakukan Partai Demokrat, dengan harapan bakal calon walikota Iqbal Ardiansyah dapat berkolaborasi dengan partai tersebut.
“Demokrat adalah partai yang berintegritas tinggi. Kami sangat berharap dapat berkolaborasi dengan Demokrat,” tambahnya.
Ia optimistis Partai Demokrat yang saat ini dipimpin oleh Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang juga merupakan tokoh muda akan memberikan kesempatan kepada anak muda untuk memimpin Bandar Lampung.
Di tempat yang sama, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bandar Lampung, Budiman AS, mengapresiasi Tim Bandar Lampung Bahagia yang selalu mengikuti setiap tahapan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bakal Calon Wali Kota Bandar Lampung, Iqbal Ardiansyah, bersama Tim Bandar Lampung Bahagia atas pengembalian berkas,” katanya.
Ia menerangkan bahwa berkas yang sudah dikumpulkan akan dibawa ke DPD dan DPP untuk bahan presentasi Demokrat Lampung ke pusat. “Berkas ini akan kami bawa untuk dipresentasikan ke DPP,” tambahnya.
Ia menjelaskan bahwa tahapan penjaringan Partai Demokrat tidak hanya sampai pada pemberkasan, tetapi juga akan dilakukan survei hingga penyampaian visi dan misi.
“Perlu diketahui, kami akan melakukan survei untuk beberapa calon wali kota yang mendaftarkan diri. Selanjutnya, semua calon akan menyampaikan visi dan misinya di akar rumput,” tandasnya.(ang)