Bandar Lampung – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lampung akan membuka penjaringan calon kepala daerah di delapan kabupaten/kota yang akan menghelat Pilkada serentak 2020. Paling lambat pendaftaran dan penjaringan dibuka pada akhir September ini.
Ketua Desk Pilkada DPW PKB Lampung Hidir Ibrahim mengungkapkan pihaknya sudah menjadwalkan rapat koordinasi dengan DPC delapan kabupaten/kota pada Kamis (19/9) pekan depan.
“Nanti dilaksanakan rapat koordinasi, pembukaan penjaringan calon kepala daerah di delapan kabupaten/kota yang akan menggelar pilkada. Paling lambat akhir bulan ini sudah harus kami buka pendaftaran dan penjaringan,” ujar Hidir Ibrahim usai agenda Yasinan, Tahlil dan Doa Bersama BJ Habibie dan haul ke-10 Mahaguru PKB KH Abdurrahman Wahid di kantor DPW PKB Lampung, Kamis (12/9) malam.
Ia menegaskan PKB akan memetakan secara maksimal. Khususnya di dua kabupaten yang merupakan basis PKB, yakni Lampung Timur dan Lampung Tengah.
“Mana potensi yang bisa kami maksimalkan akan dimaksimalkan. Terkhusus di dua kabupaten yang merupakan basis PKB; Lamteng dan Lamtim. Yang lain akan kami lihat peta perkembangan hasil komunikasi politik lainnya. Sebab, kami tidak bisa ngusung sendiri, harus koalisi,” ujarnya.
Ketua DPW PKB Lampung Chusnunia Chalim menuturkan telah meminta DPC PKB di delapan kabupaten/kota untuk membentuk desk pilkada dan membuka pendaftaran untuk calon.
“Pendaftaran terbuka bagi semua calon yang ingin maju pilkada, baik internal maupun eksternal,” ujar Nunik, sapaan akrabnya.
Menurutnya, PKB membuka peluang seluas-luasnya untuk berkoalisi dengan partai lain. “Semua bisa berkoalisi. Di semua tempat kami prioritas kader. Tapi kami menghitung popularitas dan elektabilitas. Bila elektabilitas tinggi ya kami usung.”
“Prinsipnya menghadapi pilkada ini kami berniat baik membangun daerah jadi kami berpilkada dengan riang gembira,” ujar Wakil Gubernur Lampung itu.
Disinggung soal siapa saja kader yang berpotensi, Nunik menyebut sejumlah nama, di antaranya Erlina untuk Pesisir Barat, Akmal Fatoni di Lampung Timur, dan Juanda di Way Kanan.
Sementara itu, Wakil Bupati Pesisir Barat Erlina saat dikonfirmasi mengatakan akan menyerahkan sepenuhnya kepada partai. “Saya sebagai kader partai akan berkoordinasi dan konsultasi dengan DPW soal langkah politik ke depan,” ujarnya.
Pimpinan DPRD
Selain itu, DPW PKB Lampung juga telah menyerahkan surat keputusan DPP terkait pimpinan DPRD kabupaten/kota. Berdasar pada perolehan suara hasil Pemilu 2019, PKB mendapatkan kursi pimpinan di delapan kabupaten/kota yang meliputi Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Pesisir Barat, Lampung Tengah, Lampung Timur, Way Kanan, dan Mesuji.
“Untuk Pesawaran, pimpinan Wakil Ketua DPRD Zulkarnain. Pringsewu Hj Mastuah, Tanggamus Irwandi Suryalaga, Pesisir Barat Aliudin, Lamteng Muslim, Lamtim Akmal Fatoni, Mesuji Yuli Safitri, Way Kanan Romli,” ujar Hidir Ibrahim.
Prinsipnya menghadapi pilkada ini kami berniat baik membangun daerah jadi kami berpilkada dengan riang gembira. (net/lan)