Aduk Semen dan Minum Kopi, Ridho Serap Aspirasi Warga

April 26, 2018 | [post-views]
e50b9ca2-e092-4936-8eab-6083b83f1deb

LAMPUNG TIMUR – Calon Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, kali ini, memberikan waktu satu hari penuhnya bersama masyarakat Kabupaten Lampung Timur, Kamis (26/4).

Dalam kunjungannya tersebut, selain menyerap aspirasi warga, calon petahana Nomor Urut 1 ini, juga menyempatkan diri untuk ikut melakukan kerja bakti bersama memperbaiki jalan perbatasan Lampung Timur-Kota Metro, tepatnya di Jalan Hasanudin 30.A yang menuju Yosomulyo 21.C, Desa Adirejo.

Setelah kerja bakti bersama warga, Ridho menyambangi pemuda pemudi Karang Taruna Kecamatan Pekalongan, yang saat itu tengah melangsungkan pertandingan final open turnamen bola volley new papan 2018 di Dusun 1.

Tanpa canggung, para pemuda karang taruna, memberikan Ridho kesempatan khusus untuk melakukan service pertama tanda dimulainya pertandingan. Pasalnya, Ridho dinilai sebagai salah satu gubernur yang gemar berolahraga.

Usai melakukan beberapa kegiatan, sambil meminum secangkir kopi, Ridho memaparkan, bahwa perbaikan jalan provinsi saat ini sudah sudah mencapai 80 persen. Namun, hal itu tidak sebanding dengan jalan kabupaten yang banyak butuh perhatian.

Menurut Ridho, fokus berikutnya setelah program jalan mantap provinsi, adalah perbaikan jalan kabupaten/kota. “Kalau bupati atau walikota-nya tidak mampu, kita beri anggaran untuk perbaikan. Kemudian, kita juga akan pilih mana jalan yang butuh penanganan khusus. Jalan yang sering dilewati kendaraan dengan tonase besar butuh penanganan yang lebih, kalau tidak ditangani khusus, nanti menunggu diperbaiki 6 tahun, 6 bulan rusak lagi,” kata Ridho, kepada warga setempat.

“Selain itu saya senang hari ini, warga kompak memperbaiki jalan bersama-sama. Ditempat lain, ada lon jalan bagus malah sengaja di bolongi,” canda Ridho, disambut gelak tawa warga.

Sementara itu, Yadi (57), yang berprofesi sebagai dalang, menyatakan sangat senang desanya dikunjungi oleh Ridho Ficardo. Bahkan ikut terlibat langsung turun bersama warga memperbaiki jalan.

“Semoga Bapak Ridho bisa kembali menjadi gubernur. Kami suka dengan semangat bapak. Selain itu, bapak juga masih muda dan penuh semangat. Insya Allah, Pak Ridho bisa kembali memimpin Lampung ini,” kata Yadi, yang turut diamini warga. (*/lan)

Posted in
Tags in